"Ruci menggumam: Apa iya rambutku akan panjang menjuntai menyentuh tanah, jika benar akan kupacu waktu menjemput masa itu. Kupercaya bahwa waktu itu sangatlah singkat, akan ku isi dengan sedikit khayalan aku pasti lupa pada kenyataan yang tak pernah memberiku hadiah. Senja yang jingga hanya dongeng dalam hidupku. Sejuknya embun pagi hanya bertahan hingga matahari baru sejengkal meninggalkan cakrawala timur. Sedangkan siang bolong tak sedikitpun mengajarkanku tentang perjuangan yang menghasilkan. Rambutku kini sepundak, itu berarti aku memiliki sedikit mental untuk menghadapi kutu kutu di kepalaku ketika malam hari yang begitu ramah mengajakku berpetualang didalam lingkaran mimpi. Malam ini akan kumulai cerita dengan hati sedikit dongkol berharap menjadi jernih atau semakin keruh. Semoga selamat sampai tujuan"
Langganan:
Posting Komentar (Atom)

Tidak ada komentar:
Posting Komentar